Selasa, 17 Januari 2017

KURA KURA BERAKSI

Menyebalkan. Pasti itu jawaban yang keluar setiap kali kita bertanya tentang dia kepada siapapun di Kerajaan.

Sudah dua hari ini, aku berkordinasi dengan Siluman Kura Kura. Tepatnya hari ini ada pelunasan wilayah seluas 1400.

Hahh, aku tidak berharap banyak dengan transaksi hari ini. boro boro komisi.

Tapi ada janji manis menanti, aku dapat pekerjaan menjanjikan itu dari Siluman Kura Kura.

Ada wilayah seluas 620.000, yang harus diterbitkan Sertipikat bertanda tangan raksasa di Pusat kekuasaannya.

yahhhh, tunggu aja info selanjutnya, semoga tidak sekedar hisapan jempol.

Read More »

PROSES DI KERAJAAN BARU

Dua hari yang lalu sudah ku putuskan untuk memenuhi undangan sebuah kerajaan yang bernama Kerajaan Timur Jauh.

Sepertinya mereka benar tertarik untuk mengajaku bergabung. Tentu akan ku terima dengan alasan peningkatkan pendapatan.

Hari ini sudah ku kirim semua berkas yang mereka perlukan terkait jati diri ku.

Semoga saja....

Read More »

Selasa, 10 Januari 2017

TAHUN BARU "Mungkin" KERAJAAN BARU

Setelah mendapat kabar baik bahwa permohonan Notaris telah diterima, kemarin ada pesan yang sampai kepada ku. Itu adalah pesan dari sebuah Kerajaan di Kota Besar yang ada di sebrang Kerajaan Bukit Ramai.

Mungkin saja Doa ku yang selalu meminta agar ada peningkatan #Pendapatan dikabulkan oleh Tuhan.

Kerajaan itu kemungkinan memiliki prospek lebih baik, karena rajanya berasal dari Negeri Raksasa Timur Jauh, memiliki misi yang sama yaitu mengembangkan peradaban baru, hanya saja khusus untuk Pabrik perbekalan.

Ya Allah semoga ini jawaban dari doa ku...
AMIN
Read More »

Senin, 09 Januari 2017

ANGGOTA BARU

Aku sudah pernah bercerita tentang Anggota ku Siluman Kera. Hari ini datang seseorang yang ingin bergabung bersama memperkuat Tim ku di Kerajaan Bukit Ramai.

Seleksi masuk Kerajaan ini dilakukan oleh beberapa pihak, tentu saja Aku juga turut serta dalam menjalankan seleksi tersebut, karena ini adalah anggota yang akan secara langsung bekerja sama dengan ku.

Aku memasuki sebuah ruangan kaca transparan. Dari luar aku melihat seorang wanita yang mungkin seusia denganku.

Aku masuk, dan memulai percakapan.

Tidak penting isi percakapannya dibanding tujuanku untuk menyelidiki jati diri wanita ini.

Apapun penilaiannya, aku berkata "Ya" untuk orang ini.

Kira-kira ia seorang Tabib atau Siluman lagi ? Kita lihat saja nanti.
Read More »

SETELAH TUJUH TAHUN

Ketika itu 2010, aku membayangkan profesi apa yang akan kupilih setelah mendapatkan gelar Sarjana Hukum. Dalam balutan baju toga sambil memegang bunga yang diberikan oleh ibuku, mataku terpejam membayangkan. Tak lama setelah itu jemariku berdetik, "Yakk, aku akan  menjadi Notaris."

Sekarang setelah tujuh tahun berlalu, cita-cita itu sudah sedekat gapaian takanganku, walau hampir tergenggam.

Siang ini di salah satu bilik Istana Kerajaan, aku menerima pesan bahwa permohonan ku untuk menjadi Notaris sudah diterima, dan aku berkewajiban membayar sejumlah upeti resmi sebagai pendaftaran.

Pesan itu sampai setelah aku menunggu lebih dari 5 bulan, sembari melengkapi data-data yang diperlukan.

Pesan itu pula yang segera ku sampaikan kepada Isteri. Dia berucap "Alhamdulillah..",

Rasa syukur itu yang menambah kebahagian dan semangat. Pada dasarnya cita-cita ini bukan hanya miliku seorang, tapi juga milik orang-orang yang dicintai dan mencintai aku.

Ya Allah, semoga kau ijinkan aku untuk meraih mimpi dan cita-cita ini,

Amin.
Read More »

Sabtu, 07 Januari 2017

RAJA vs RAKSASA

Kini tiba saatnya aku menjelaskan tentang dua kalangan yang sangat berpengaruh dengan kehidupan banyak orang.

Mereka adalah Para Raja dan Para Raksasa.

Raksasa adalah penguasa dari segala penguasa, mereka melakukan pembagian tugas. Ada yang mengurusi wilayah, peraturan, hingga kepada penagihan upeti resmi kepada orang biasa dan Para Raja. Untuk menjalankan kekuasaan mereka terorganisir dalam hirarki.

Untuk menjadi raksasa hanya melalui dua cara, pertama melalui proses panjang dalam menimba ilmu dan mendapatkan banyak kepercayaan. Kedua, karena anda keturunan Raksasa.

Kewenangan yang besar membuat penyimpangan semakin banyak. Tapi mereka punya mekanisme sendiri untuk menanggulangi penyimpangan itu.

Kalangan berikutnya adalah Para Raja. Untuk bisa menjadi Raja mereka harus memiliki Modal yang sangat banyak, hingga bisa membeli sebagian kekuasaan raksasa.

Lalu dimana orang biasa ?

Mereka akan tetap jadi orang biasa atau memilih salah satunya. Raksasa atau Raja.

Read More »

Jumat, 06 Januari 2017

INDERA PENDENGARAN

Aktifitas luar ruangan yang sering aku lakukan seperti berenang, mendaki gunung, berlayar, sampai ada di udara dengan balon, membuat gendang telinga kiriku robek.

Gejadiannya sekitar 6 tahun yang lalu aku terjatuh dari perahu berbentuk pisang di pantai selatan. Nampaknya gendang telingaku saat itu yang mulai bermasalah lantas robek.

6 Tahun aku hidup dengan telinga yang bermasalah, tidak ada tabib yang bisa memperbaikinya.

Namun setahun yang lalu aku menemukan tabib yang bisa mengobatiku melalui cara pembedahan kecil.

Alhamdulillah, pembedahan yang dilakukan sebulan lalu berhasil. Aku sudah lama tidak merasakan sesehat sekarang. Terimakasih Tuhan.

Aku akan selalu menjaga kesehatan ini.

Read More »

Rabu, 04 Januari 2017

HOBI BERSAMA ALAM

Beli barang ini dari toko Online,

hempp..... hobby barunya adalah, berpetualang di alam terbuka yang dingin.

Kita lihat saja, apakah berhasil hobby ini membuat semua bahagia.

Read More »

LANGKAH-LANGKAH

1. Peresmian kantor
2. Bentuk Tim Pelaksana kantor
3. Buat CV dan kartu Nama
4. Sebarkan informasi
____
Target:
1. Pendaftaran Fidusia
2. Pendirian PT
3. Konsultasi Badan Hukum

Read More »

BUTUH KOMPAS UNTUK BERLAYAR

Gerbang istana terbuka saat aku mendekatinya, aku masuk, memberikan salam kepada para penjaga, kemudian menuju bilik dimana biasanya aku duduk dan menunggu panggilan sang Raja untuk berkonsultasi.

Pekerjaan ini menjadi begitu standar untuk kemampuan ku. Bukan bermaksud sombong, namun faktanya aku seolah kehilangan tujuan dan semua terasa begitu biasa-biasa saja.

Sesampainya di bilik ada seorang teman dari kalangan biasa, sama sepertiku "Kalangan Abdi Kerajaan". Pria itu mengajak ke sebuah balkon di suatu sisi istana kerajaan. Pembicaraan ringan kami mulai dengan membahas hal yang tidak terlalu penting, dari mulai membicarakan cuaca, kesehatan, target individu, dan berakhir dengan pernyataan "Aku sudah lelah dengan pekerjaan ini".

Kemudian aku menjawab "Benar, seolah kita tidak punya tujuan lagi yahh .."

Akhir pembicaraan tersebut kami tutup dengan kesimpulan:

Ibarat berlayar di tengah laut, kita sudah kehilangan kompas sebagai petunjuk arah.

Entahlah apa yang sedang terjadi dengan kerajaan ini, hampir semua Abdi Kerajaan mengeluhkan hal yang sama.

Bagi ku tujuan kerajaan ini tidak terlalu penting, aku sudah melakukan hal yang maksimal atas tugas yang diembankan kepadaku.

Jauh lebih penting lagi adalah Visi yang sudah ditetapkan untuk menatap masa depan Kerajaan ku sendiri. Demi Keluarga, orang tua, dan bangsa ku.

Amin ya Allah ...

Read More »

SELANGKAH LEBIH MAJU

"CADANGAN DAFTAR TUNGGU"

Status itu yang terbaca jika melihat akun pendaftaran Notaris milik ku.

Setidaknya sekarang sudah selangkah lebih maju. Membuatku semakin percaya diri menatap masa depan kerajaanku sendiri.

Status itu juga yang menjadi obat pereda rasa sakit, ketika tahu bahwa bawahanku seorang siluman yang terus menerus mencari perhatian raja, dan berusaha menggerusku dari jabatanku sendiri.

Semoga aku semakin tegar tak tergoyah dan tetap fokus menuju Visi utamaku.

Atau setidaknya seperti ini:

Semoga niat jahat Siluman Kera hanya sebatas kekhawatiranku saja.

Read More »

RAKSASA TIKUS

Seluruh wilayah Tanah Asin dikuasai oleh seorang Raksasa jelmaan tikus. Selayaknya tikus, ia kerap menggerogoti segala hal.

Aku tidak bisa menghindar dari interaksi dengan raksasa tikus, karena peradaban baru yang sedang dibangun ada diatas wilayah kekuasaannya.

Hari ini aku telah membuat janji untuk bertemu esok hari di tempat pertapaannya. Ia memiliki pusaka yang aku perlukan, dan aku juga memiliki pusaka yang ia perlukan. Kami berencana melakukan pertukaran besok.

Satu hal yang mengganggu fikiranku. Pusaka yang diinginkan Raksasa Tikus belum sepenuhnya siap olehku. Sementara isi pesan yang ia sampaikan, pusaka yang aku harapkan sudah siap.

Semoga besok pertukaran tetap akan terjadi.

Read More »

Selasa, 03 Januari 2017

PERJALANAN YANG MENEGANGKAN

Perjalanan menuju istana Kerajaan pagi ini diwarnai ketegangan karena cuaca yang kurang bersahabat. Sejak pukul 05.00 WIB turun hujan lebat disertai angin kencang. Sempat terfikir untuk tidak datang ke Istana hari ini, hanya saja tanggungjawab dan pekerjaan yang mendorong untuk tetap hadir.

Bicara masalah tunggangan ke Istana Kerajaan, sebenarnya aku memiliki dua buah tunggangan. Tunggangan pertama memiliki spesifikasi yang cukup baik dan tangkas melewati jalan datar yang panjang (Seperti jalanan yang selalu ku lewati setiap hari ke Istana), tunggangan ke dua adalah tipe tunggangan yang klasik dan berusia cukup tua. Karena aku selalu menghawatirkan istriku dari bahaya dan cuaca yang kurang baik setiap kali ia beraktifitas, maka aku membiarkan tunggangan pertama (yang lebih baik), untuk digunakannya.

Sementara walaupun medan jalanan menuju Istana cukup berat, tetapi aku tetap memberanikan diri menggunakan tunggangan kedua. Tantangan hari ini cukup menguji keberanian dan ketangkasanku. Hujan lebat sejak dini hari tadi membuat jalanan licin dan ada beberapa genangan yang mengganggu keseimbangan.

Roda tungganganku sempat tergelincir di dalam genangan air. Itu menyebabkan tunggangan lari menyerong, cukup membuatku takut dan mengganggu pengguna jalan lainnya.

Belum lagi jalanan sedang ramai oleh rombongan kendaraan Para Raksasa penguasa, mereka bergerak sangat cepat dan hampir saja menyerempet ku.

Semoga Tuhan selalu melindungiku dari setiap bahaya yang sewaktu-waktu dapat saja mengancam keselmatanku, dan mengabulkan keinginannku untuk memiliki satu lagi tunggangan yang sebetulnya tidak terlalu mahal.

AMIN...
Read More »

CELENGAN

Pengehematan adalah masalah setiap orang. Hanya hal ini yang dapat menolongku dari bencana kehabisan uang.

Kali ini aku berusaha melakukannya dengan membuat celengan di dalam tunggangan. Cukup 10 Dirga perhari.

Berharap dalam satu bulan aku memiliki 300 Dirga untuk merawat tunggangan tanpa merusak pos lain dari pendapatan. Semoga saja!

Lebih jauh lagi, semoga hal ini menjadi kebiasaan sepanjang tahun, dan membantu mewujudkan Visi membeli tunggangan baru.

AMIN

Read More »

PERMOHONAN SILUMAN KURA KURA DITANGGUHKAN

Upeti yang dipinta oleh Siluman Kura Kura tidak bisa dilaksanakan minggu ini, disebabkan sang maharaja sedang berkunjung ke wilayah kerajaan lain di Timur Jauh.

Maklumat semula, Siluman Kura Kura menginginkan sepeti emas untuk diserahkan kepada Raksasa penguasa wilayah Tanah Asin. Daerah dimana akan dibangun peradaban baru.

Aku membalas pesannya tadi pagi, sebuah berita  yang pasti mengecewakan Kura Kura itu.

Karena tidak bisa ditutupi setiap transaksi yang dilakukan Siluman Kura Kura kepada Raksasa, ada sedemikian kecil emas yang dikantonginya sebagai pendapatan tambahan.

Begitulah biasanya siluman.

Bagiku entah itu Siluman atau Tabib aku tidak peduli, yang aku pedulikan adalah seberapa membantu mereka terhadap Visi ku.

Read More »

Senin, 02 Januari 2017

TABIB BUMI DAN SILUMAN KURA-KURA

Ada dua Sosok lagi yang ingin aku pekenalkan. Mereka adalah Tabib Bumi dan Siluman Kura-Kura. Dua orang yang pada dasarnya mengerjakan pekerjaan yang sama tetapi mereka tidak pernah menemukan kecocokan satu sama lain.

Seperti ceritaku di awal, Kerajaan Bukit Ramai mempunyai misi untuk mendirikan peradaban baru. Dalam misi tersebut Kerajaan memerlukan lahan yang tidak sedikit. Maka munculalah seorang yang sebenarnya adalah Siluman Kura-Kura, ia bergerak sangat lambat, tua renta, tetapi memiiliki suara yang lantang. Tugasnya adalah melakukan pengamanan wilayah yang ingin didirikan peradaban baru.

Di sisi lain ada Tabib Bumi yang baik hati. Ilmunya tentang bumi sangat tinggi. Dapat menunjukan seluruh batas-batas Kerajaan dengan tepat tanpa meleset sedikitpun. Keahlian Tabib ini sebenarnya sangat diperlukan oleh Siluman Kura-Kura. Tapi bukan itu yang terjadi, justru diantara mereka selalu terjadi pertentangan.

Sementara posisiku, baik Tabib Bumi ataupun Siluman Kura-Kura sama-sama aku perlukan.

Pagi ini aku sedang menyiapkan seluruh dokumen wilayah yang harus segera diamankan, aku butuh ditunjukan batas-batas wilayahnya oleh Tabib Bumi. Belum sempat ku selesaikan pekerjaan ini, datang seorang utusan menyampaikan pesan dari Siluman Kura-Kura. Pesan tersebut meminta aku segera mengeluarkan sejumlah Upeti untuk para raksasa yang menguasai wiayah peradaban baru kami.

Banyak cerita pertentangan terjadi diantara Tabib Bumi dan Siluman Kura-Kura, tentu saja akan banyak kisah yang akan ku ceritakan di kesempatan selanjutnya tentang mereka.
Read More »

KERJA BERSAMA SILUMAN KERA

Aku secara tidak sengaja bisa bergabung dengan Kerajaan Bukit Ramai melalui sayembara acak, dan entah bagaimana aku direkrut dan akhirnya bergabung. Jabatanku adalah Kepala Bagian Penasehat Raja urusan Raksasa. Dalam menjalankan tugas aku memiliki satu orang anak buah yang belakangan aku tahu ia adalah Siluman Kera.

Selayaknya Kera ia tidak ingin makanannya terusik meski tidak pernah terlintas oleh ku niat seperti itu.

Dengar-dengar dahulu Siluman Kera sangat dekat dengan Raja yang tidak tahu jati dirinya yang asli. Kemudian saat Raja meninggalkan istana untuk menjalankan tugas Kerajaan, terjadi persekongkolan terlarang antara Siluman Kera dan beberapa Siluman lain yang tidak diketahui.

Sejak itulah Siluman Kera tidak lagi dipercaya oleh Raja, namun demikian Raja tetap tidak mengetahui bahwa orang itu sebenarnya adalah Siluman, begitulah kehebatan Siluman Kera dalam menutupi jati dirinya yang membuat Raja tetap memaafkan.

Ulah Siluman Kera yang berhianat namun dimaafkan, membuat Raja mengeluarkan titah untuk mencari orang yang lebih superior atas Siluman Kera.

Aku memenangkan sayembara itu dan Siluman Kera menjadi bawahanku yang sulit diatur. Siluman Kera memang seorang senior kerajaan tetapi tetap saja ia bawahanku. Kesenioran itulah yang membuatnya sombong seolah tidak membutuhkan siapa-siapa untuk menjadi sukses

Hanya satu pintaku ya Tuhan. Lindungilah aku dari muslihat Siluman Kera dan berilah hamba mu ini petunjuk untuk bisa menjinakannya agar ia berkontribusi dalam Visi yang sudah ku tetapkan.

AMIN...

Read More »

SELAMAT DATANG DI KERAJAAN

Hari ini adalah hari pertamaku masuk kembali ke dalam tembok kerajaan. Seperti kerajaan pada umumnya, kerajaan ini didirikan dari nafsu dan ego seorang pendiri yang kemudian menjadi Raja dan Maharaja.

Istana Kerajaan ini berdiri di sebuah bukit ramai, dan  sedang sibuk mendirikan pusat peradaban baru di walayah yang tidak jauh dari istana kerajaan. 

Kerajaan ini dikendalikan oleh Raja dan Maharaja. Akan banyak cerita tentang mereka yang akan aku ceritakan sepanjang tahun ini.

Raja menjalankan kepimimpinannya untuk mencukupi segala kebutuhan dalam menjalankan perintah dan menuangkan pengaruhnya kepada seluruh personil kerajaan. Namun ia bukanlah raja dari segala raja, karena seorang raja akan selalu menuruti semua kemauan dari Sang Maharaja.

Kerajaan ini berkuasa atas seluruh wilayah di dalam tembok perbatasan kerajaan. Namun, kerajaan ini bukanlah penguasa mutlak dari wilayah-wilayah tersebut. Ada para Raksasa yang selalu mengawasi, membuat peraturan, dan menagih sejumlah upeti. Raksasa inilah yang ditakuti oleh Raja bahkan Maharaja sekalipun.

Tenang saja, Raksasa tersebut bukan raksasa brutal tanpa kehormatan. Mereka tetap bisa diajak bergaul, dituruti setiap aturannya dan tentu saja ada beberapa raksasa yang dapat disogok dengan sejumlah upeti agar mereka tidak mengganggu. Seperti apa cara mengendalikan amarah para Raksasa? Itulah yang menjadi pekerjaanku di Kerajaan Bukit Ramai.

Terlepas apapun bentuk kerajaan ini dan bahaya yang mengelilinginya, bagiku Kerajaan ini diisi oleh dua golongan. Mereka adalah golongan Tabib dan golongan Siluman.

Golongan Siluman, banyak mengisi pos-pos penting kerajaan, mengendalikan banyak hal dan berpengaruh. Hampir setiap mereka memiliki jiwa kepemimpinan yang baik.

Hanya saja Siluman tdak bisa dipercaya seutuhnua, karena siluman adalah jelmaan binatang tertentu. Mereka memiliki dua kepribadian, ketika jiwa kebinatangan mereka keluar, semua menjadi kacau.

Golongan lainnya adalah para Tabib. Mereka memiliki kepribadian membangun kerajaan, tidak serakah, dan mengutamakan solusi dari semua permasalahan yang ada di dalam kerajaan. Ada juga dari golongan Tabib ini yang mengisi pos-pos kepemimpinan di dalam Kerajaan.

Aku hampir saja mengetahui setiap personil kerajaan ini, mana diantara mereka yang termasuk golongan Tabib dan mana yang siluman. Pengetahuan itu bisa saja benar atau justru penilaianku yang salah. 

Tidak menutup kemungkinan terjadi kesalahan dalam menentukan jati diri mereka yang asli. Aku hanya berharap semoga di Kerajaan ini semua visi ku tercapai dan aku dapat memilah setiap keahlian Tabib dan siluman, sehingga mereka dapat mendukung Visi ku.


Selamat datang di Kerajaan Bukit Ramai (KBR) ….!
Read More »

Minggu, 01 Januari 2017

Tentang Target dan Pencapaian

Saya ucapkan selamat tahun baru untuk seluruh pembaca, dan semoga semua cita-cita Anda pada tahun 2016 lalu tercapai, dan anda sudah bersiap dengan target baru untuk tahun ini.

Tulisan ini akan menjadi catatan dari target pencapaian dari tahun ini 2017. Ada sepuluh resolusi yang menjadi target tahun 2017, dengan hastag masing-masing sebagai berikut:

#Pendapatan

 #Notaris

 #Keturunan

 #Sehat

 #Hutang

 #Rumah

 #holyday

 #Mobil

 #Hobby

 #Iman

Ditetapkan Pada hari diterbitkannya posting ini.

Bismillah Hirrohman Nirohim...

SEMOGA TERCAPAI... AMIN
Read More »